//Kluwek (Bhs Manado = Pangi), Bahan Utama Rawon Yang Kaya Manfaat Tapi Harus Diolah Dengan Benar Karena Mengandung Racun Sianida

Kluwek (Bhs Manado = Pangi), Bahan Utama Rawon Yang Kaya Manfaat Tapi Harus Diolah Dengan Benar Karena Mengandung Racun Sianida

Ada yang belum pernah mendengar apa itu kluwek? Kluwek adalah bumbu wajib yang harus ada saat akan membuat masakan rawon.

Kluwek sendiri merupakan jenis biji tanaman yang berasal dari pohon kluwek. Orang-orang Eropa menyebut kluwak dengan sebutan false durian karena bau buah ini sangat menyengat menusuk hidung. Bau yang menyengat ini ternyata disebabkan oleh kandungannya yang bernama hydrocyanicacid.

Biji kluwek memiliki tekstur yang keras pada bagian tempurungnya yang berwarna cokelat kehitaman. Sehingga, ketika membukanya diperlukan martil untuk memudahkan dalam mengeluarkan daging bijinya. Nah, yang sering digunakan sebagai bumbu masakan adalah bagain daging dari biji kluwek tersebut.

Di balik bentuk kluwek yang unik ini, ternyata kluwek memiliki banyak kandungan nutrisi seperti, vitamin C, ion besi, betakaroten, asam hidnokarpat, asam glorat, tanin. Namun, kluwek juga mengandung asam sianida dalam konsentrasi tinggi yang tidak baik bagi kesehatan.

Jika kluwek dikonsumsi dalam keadaan mentah ataupun secara langsung maka akan menimbulkan efek samping seperti mabuk dan muntah-muntah. Biji kluwak yang beracun biasanya digunakan sebagai racun untuk mata panah.

Oleh karena itu, kluwek sebaiknya direndam dan direbus terlebih dahulu untuk menghilangkan racunnya sebelum digunakan sebagai bumbu rawon atau masakan lainnya. Selain digunakan sebagai bumbu masakan, kluwek ini juga dikenal memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan seperti di bawah ini.

Meredakan penyakit kulit

Kluwek bisa digunakan untuk terapi tambahan pada penyakit kusta dan beberapa penyakit kulit lainnya. Hal ini dikarenakan pada biji kluwek mengandung dua jenis asam lemak siklik, yang merupakan suatu asam hidnokarat dan asam khaulmograt. Dua jenis asam lemak ini memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu mengatasi berbagai penyakit kulit, terutama yang disebabkan oleh infeksi.

Sebagai obat cacing dan luka bakar

Kluwek memiliki sifat antiseptik dan disinfektan yang ampuh untuk mengobati luka bakar. Kluwek juga mengandung tanin, yaitu zat yang bersifat antimikroba yang dapat membantu mengatasi cacing kremi yang bersarang di sistem pencernaan.

Menjaga daya tahan tubuh

Biji kluwek mengandung vitamin C yang cukup tinggi. Manfaat vitamin C paling utama adalah menjaga daya tahan tubuh. Kandungan vitamin C dalam kluwek juga bisa digunakan untuk membantu memperbaiki sel kulit mati untuk proses regenerasi atau mencegah penuaan dini. Selain itu, vitamin C juga bisa memperbaiki mood dan menjaga kadar vitamin dalam tubuh dalam batas normal.

Mencegah anemia

Selain vitamin C, kluwek juga banyak mengandung zat besi yang tidak bisa diabaikan begitu saja. Ya, manfaatnya bagi sel darah merah dalam tubuh dan bagi ibu hamil patut juga diperhitungkan.

Zat besi merupakan salah satu komponen sel darah merah, yaitu hemoglobin. Zat besi ini dibutuhkan tubuh untuk mencegah anemia karena zat besi mengikat hemoglobin. Lalu, zat besi bisa mempertahankan fungsi otot dan otak, menjaga sistem imun, menjaga fungsi organ tubuh.

Bagaimana, sangat bermanfaat sekali bukan?